DEPOKTIME.COM, Cimanggis – Adanya rotasi, mutasi pejabat pada lingkungan pemerintah Kota Depok tentunya diharapkan membawa perubahan dan kinerja dari para pejabat lebih baik lagi dari sebelumnya. Akan tetapi setelah berkali-kali melakukan rotasi serta mutasi, Wali Kota Depok Mohammad Idris dinilai gagal menempatkan pejabat pada posisi yang tepat.
Adanya kepala dinas pada Pemerintah Kota Depok yang tidak memahami dan menangani dengan cepat berbagai kendala ataupun permasalahan yang terjadi. Hal tersebut diutarakan Sekertaris Rumah Pantau Indonesia, Fiqih.
“Terutama persoalan pendidikan, seharusnya kepala dinas yang telah dilantik oleh Wali Kota Depok dengan cepat bergerak mengatasi persoalan-persoalan yang ada diruang lingkup pendidikan. Karena ini sangat penting bagi masyarakat, khususnya warga Kota Depok,” ujar Sekertaris Rumah Pantau Indonesia, Fiqih kepada Depoktime.com, Selasa (13/06/2023).
Terkait dengan pendidikan, jelas Fiqih, tentunya akan berdampak kepada hal lainnya seperti kesehatan.
“Persoalan yang ada di ruang pendidikan, akan sangat berpengaruh terhadap fisikologis anak-anak didik. Saya berharap pihak Dinas Pendidikan Kota Depok dapat menindak lanjuti dengan cepat persoalan-persoalan yang ada,” jelasnya.
“Pendidikan, kesehatan dan banyak hal lainnya yang seharusnya mendapatkan solusi dengan kerja cepat dan tepat. Sehingga penempatan seorang pejabat tepat pada posisi yang diberikan,” tandasnya. (Udine).