DEPOKTIME.COM, Pancoran Mas – Bulan Ramadan merupakan bulan penuh dengan keberkahan. Untuk itu, IRRGA, pemuda pemudi Kampung Pitara RT03 RW07 Kelurahan Rangkapan Jaya Kecamatan Pancoran Mas berbagi keberkahan dengan membagikan bingkisan serta santunan kepada anak yatim, dhuafa serta janda tua.
Dalam kegiatan tersebut, Ketua RT 03 RW07 Suhanda, mengatakan bahwa ini semua merupakan inisiatif dari para kawula muda yang ada dilingkungan RT03 dibulan Ramadan.
“Saya sangat mendukung giat yang dilakukan pemuda pemudi IRRGA di bulan Ramadan ini. Selain mempererat silaturahmi, juga meningkatkan jiwa sosial dalam diri mereka,” ujar Suhanda kepada awak media, Sabtu 15 Maret 2025.
Diiringi gemericik hujan, tak menyurutkan niat para pemuda pemudi IRRGA dalam berbagi kepada anak yatim, dhuafa dan janda tua.
“Saat ini, total penerima ada 20 orang, diantaranya 5 anak yatim, 15 janda tua dan dhuafa,” jelasnya.
Sebagai ketua lingkungan, ia berharap giat positif yang sudah dilakukan agar lebih ditingkatkan.
“Mereka penerus kita. Kita harus mendukung apa yang mereka kerjakan, termasuk giat dibulan Ramadan ini. Semoga apa yang dikerjakan dibulan penuh berkah ini menjadi ladang pahala bagi kita semua. Amin,” pungkasnya. (Udine)