DEPOKTIME.COM, Depok – Dalam pelantikan 136 pejabat di pemerintahan Kota Depok, Walikota Depok Supian Suri memberikan ultimatum bagi pejabat yang dilantik untuk berkerja cepat dan terukur selama enam bulan kedepan.
“Kita bisa ukur 6 bulan, apakah memang bisa maksimal atau mungkin ada pertimbangan lain untuk ke depannya,” ujar Walikota Depok Supian Suri, Kamis, 15 Januari 2026.
Lebih lanjut Supian berharap kepada para pejabat yang telah dilantik dan diambil sumpahnya untuk cepat beradaptasi dalam memberikan layanan terbaik untuk masyarakat.
“Karena waktu kita sangat terbatas, berikan layanan terbaik buat masyarakat. Pelajari hal-hal yang memang harus dipelajari sehingga Bapak dan Ibu bisa cepat untuk melaksanakan program-program yang kita harapkan untuk dilaksanakan,” harapnya.
Supian pun menegaskan bahwa kedepan, akan dilakukan evaluasi terhadap kinerja dari para pejabat yang baru dilantik maupun pejabat sebelumnya.
“Kita akan tetap melaksanakan evaluasi terhadap kinerja pejabat, apapun posisi nya,” tegasnya.
Sebagai orang nomor satu di Kota Depok, ia mengucapkan terimakasih atas kinerja dari pejabat-pejabat di pemerintahan Kota Depok yang sebelumnya sudah maksimal dalam mengemban tugas dan merealisasikan berbagai program kinerja.
“Saya ucapkan terima kasih atas semua upaya yang dilakukan sehingga banyak sekali hal-hal yang kita dapat bahkan prestasi. Itu termasuk juga kebaikan-kebaikan yang diterima oleh masyarakat Kota Depok,” pungkasnya. (Udine)












