Diusung 12 Partai, Supian Suri – Chandra Datangi KPU Depok

Avatar photo

DEPOKTIME.COM, Depok – Pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Depok, Supian Suri dan Chandra Rahmansyah berhasil mendapatkan dukungan 12 partai dalam Pilkada serentak tahun 2024. Atas dukungan tersebut, Kamis (29/8/2024) pasangan Supian – Chandra menuju Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok untuk mendaftarkan diri sebagai pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Depok.

“Dalam kesempatan yang baik ini pertama, izinkan saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh jajaran KPU Kota Depok. Kami juga memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih atas nama warga Depok atas jerih payah bapak dan seluruh jajarannya memimpin penyelenggaraan pesta demokrasi, khususnya di kota Depok ini,” ujar Supian Suri didampingi Chandra dan juga para pendukung usai mendaftarkan diri sebagai calon wali kota dan wakil wali kota di Kantor KPU Depok.

Tidak lupa, pasangan Supian Suri – Chandra juga mengapresiasi kinerja jajaran petugas KPU dan Bawaslu serta unsur Forkopimda yang mengawal gelaran pesta demokrasi saat ini.

“Kami hadir,l dengan diusung oleh 12 partai. Tentunya punya niat, punya tekad punya keinginan, untuk melakukan perubahan untuk kemajuan Kota Depok,” imbuhnya.

Dirinya juga meminta maaf kepada seluruh warga Depok atas kegiatan-kegiatan menuju pendaftaran yang membuat masyarakat Kota Depok tidak nyaman.

“Dalam kesempatan baik ini juga mohon maaf kepada seluruh masyarakat kota Depok kalau dalam proses tadi perjalanan kami, kegiatan deklarasi sampai kegiatan pendaftaran di perjalanan ada hal-hal yang membuat warga masyarakat kota Depok tidak nyaman, sekali lagi kami mohon dibukakan pintu maaf yang sebesar-besarnya,” jelasnya.

“Ijinkan saya, Supian Suri dan Chandra untuk bisa melayani masyarakat Kota Depok 2025-2030 untuk bisa merangkul masyarakat Kota Depok, memberikan apresiasi untuk yang berprestasi, berempati untuk masyarakat yang membutuhkan, memberikan solusi untuk masyarakat yang menghadapi masalah dan kami hadir sebagai keluarga, kami hadir untuk berikan. Dan tentunya tanpa dukungan seluruh warga, apa yang menjadi cita cita kita, apa yang menjadi harapan kita semua tidak akan terwujud,” tambahnya.

Dikesempatan yang sama, Ketua KPU Depok Willi Sumarlin mengatakan bahwa pihaknya tengah melaksanakan penerimaan pendaftaran bakal pasangan calon walikota dan wakil walikota Depok tahun 2024. KPU Depok membuka pendaftaran mulai dari tanggal 27, 28 dan 29 Agustus.

“Pada hari ini, Kamis (29/8/2024) ada dua bakal pasangan calon yang mendaftar ke KPU Kota Depok. Yang pertama tadi pagi jam 10.00 WIB dari pasangan Bapak Imam Budi Hartono dan Ibu Ririn Farabi Arafiq. Yang diusung oleh dua partai politik yaitu Partai Golkar dan Partai Keadilan Sejahtera atau PKS,” ujar Willi Sumarlin.

Tahap selanjutnya, Willi jelaskan bahwa KPU Depok akan melakukan pemeriksaan kesehatan di RSPAD Gatot Subroto pada tanggal 31 Agustus sampai dengan tanggal 1 September.

“Kemudian kita akan verifikasi administrasi sampai dengan nanti penetapan pada tanggal 22 September, dilanjutkan dengan pengundian nomor urut pada tanggal 23 September,” jelasnya.

Kemudian, pelaksanaan kampanye mulai dari tanggal 25 September sampai 23 November selama 60 hari.

“Lalu masa tenang dan dilanjutkan pemungutan suara pada tanggal 27 November,” pungkasnya. (Udine).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *