Lima Tahun Bergerak Untuk Ummat, Komunitas Sijum Terus Berantas Kelaparan

Avatar photo

DEPOKTIME.COM, Depok-Dengan tujuan mulia yakni tak ingin lagi ada masyarakat yang kelaparan, Komunitas Nasi Jumat (Sijum) sudah lima tahun terus bergerak untuk umat.

Sebagai penasehat Sijum, Alfa Riyadi menerangkan bahwa masih adanya warga yang kelaparan, apalagi saat pandemi Covid-19. Dengan kehadiran Sijum, banyak warga yang terbantu.

“Cita-cita Sijum adalah memberantas kemiskinan di Indonesia dan jangan ada lagi orang yang kelaparan,” ujar Penasehat Komunitas Sijum, Alfa Riyadi, Rabu (06/10/2021).

Lebih lanjut Alfa katakan, hari ini, Rabu (06/10/2021) Komunitas Nasi Jumat berubah menjadi Yayasan Nasi Jumat dan akan berpusat di Kota Depok.

“Alhamdulillah, hari ini pengenalan Sijum se Indonesia sekaligus doa bersama dengan peresmian Rumah Makan Gratis,” kata Alfa.

Kedepan, kami mau buat prasasti makan gratis disetiap wilayah Indonesia dan juga masjid multi manfaat Sijum.

“Untuk diwilayah Klaten, kita fokus membangun pesantren dan di Indonesia kita bangun rumah tahfidz,” terang Alfa.

Saat ini, jelas Alfa, Rumah makan gratis sudah ada di wilayah Beji, Depok jaya dan berpusat di Juanda di Depok. (Udine)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *