DEPOKTIME.COM, Depok – Pelantikan dan pengambilan sumpah 136 pejabat di Pemerintahan Kota Depok menyisakan kekosongan tiga jabatan kepala dinas yakni DLHK, PUPR dan <span;>BKPSDM.
Atas perihal tersebut, Walikota Depok Supian Suri menegasakan untuk mem Plt kan kekosongan jabatan tersebut.
Kekosongan jabatan sementara kita akan plt-kan pada sekretaris dinas masing-masing untuk pada posisi jabatan yang tadi kosong,” ujar Supian Suri usai melantik secara resmi 136 pejabat di Aula Teratai Balaikota Depok, Kamis, 15 Januari 2025.
Lebih lanjut Supian tegaskan kepada para pejabat yang resmi dilantik harus bisa bekerja dengan cepat dan menyesuaikan diri.
Diharapkan kepada para kepala dinas yang sudah dilantik hari ini dan juga teman-teman yang lainnya dapat beradaptasi dan belajar dengan cepat,” tegasnya.
Tak hanya beradaptasi dengan cepat, orang nomor satu di pemerintahan Kota Depok itu juga menginginkan penyegaran dilingkungan kedinasan guna mewujudkan harapan-harapan masyarakat Kota Depok.
“Kita melakukan rotasi ini, penyegaran terhadap target-target yang kita harapkan untuk masyarakat Kota Depok. Saya meyakini, Insya Allah dengan formasi yang baru banyak hal yang bisa kita maksimalkan dan saya juga berterima kasih, saya sampaikan pada pejabat yang pada jabatan sebelumnya sudah sangat maksimal dalam bekerja,” pungkasnya. (Udine)












